5 Alasan Kenapa Seorang Blogger Perlu Ikutan Tantangan Satu Hari Satu Postingan

5 Alasan Kenapa Seorang Blogger Perlu Ikutan Tantangan Satu Hari Satu Postingan



Adakalanya sebagai seorang blogger saya sering mengalami ‘blank’ di depan komputer. Nggak tahu mau nulis apa, padahal hasrat untuk menulis sedang menggebu-gebu. Kesal banget kadang dan ujung-ujungnya malah berakhir nonton drama korea.

Awal ngeblog dulu kalau sedang nggak ada ide, biasanya saya akan mengumpulkan berbagai macam gambar, puisi pendek, kumpulan warna-warna, dan kumpulan kalimat pertama dari novel favorit saya. Kegiatan lain yang sering saya juga saya lakukan adalah menulis bebas. Menulis apa saja di buku/kertas tanpa takut memikirkan apakah tulisan itu benar atau salah dengan tangan. Ajaib memang, menulis dengan tangan bisa dibilang cukup efektif untuk meningkatkan kerja otak.

Langkah Cerdas dalam Memilih Tempat Makan Bayi yang Tepat

Langkah Cerdas dalam Memilih Tempat Makan Bayi yang Tepat




Memiliki bayi yang sudah mulai memasuki usia makan tentunya menjadi kesenangan tersendiri. Sebagai orang tua pastinya akan memberikan yang terbaik agar pengalaman makan pertama bayi Anda menyenangkan. Salah satunya adalah memperhatikan dalam pemilihan tempat makan untuk bayi. Di pasaran kebanyakan perlengkapan makan bayi berbahan plastik. Alasannya adalah tidak mudah pecah, sehingga cukup aman untuk bayi yang mulai makan sendiri apabila perlengkapan makannya terjatuh.

Di lain hal, penggunaan perlengkapan makan berbahan plastik pun juga tidak begitu baik untuk kesehatan bayi. Terlebih lagi apabila digunakan untuk jenis makanan yang masih panas. Seperti yang kita ketahui bahwa memang ada beberapa bahan plastik yang tidak tahan terhadap panas dan juga tidak tahan terhadap dingin. Akan tetapi Anda tidak perlu khawatir akan hal ini. Anda masih bisa menggunakan perlengkan makan berbahan plastik tentu dengan mempertimbangkan beberapa hal supaya tidak keliru saat memilih. Bagaimana pun kesehatan bayi Anda adalah yang utama.
8 Lagu Tahun 1990-an yang Akan Membangkitkan Kenanganmu Akan Masa Muda

8 Lagu Tahun 1990-an yang Akan Membangkitkan Kenanganmu Akan Masa Muda



Lagu adalah pendamping setia saya saat menulis. Biasanya untuk menulis adegan sedih maka saya pun akan menyiapkan playlist yang isinya nggak jauh-jauh dari kemuraman. Begitu juga sebaliknya, kalau sedang ingin menulis tentang indahnya jatuh cinta, saya akan memasang lagu-lagu bertema cinta. Selain sebagai pendamping menulis, adakalanya lagu itu menjadi sumber ide buat saya.

Berawal dari nggak tahu harus membahas apa lagi di blog, saya memilih mendengarkan lagu-lagu era tahun 1990-an. Fyi, kebanyakan lagu dalam playlist saya memang kebanyakan lagu-lagu lama. Jadi, jangan salahkan saya kalau sering tanya mengenai lagu baru. Soalnya memang jarang/hampir tidak pernah mendengarkan lagu-lagu era sekarang.

Maggo, Herbal yang Membantu Mengatasi Masalah Pencernaan

Maggo, Herbal yang Membantu Mengatasi Masalah Pencernaan


maggo, herbal, sakit maag



Maggo, Herbal yang Membantu Mengatasi Masalah Pencernaan- Masuk ke dalam orang yang sering mengalami masalah pencernaan membuat saya harus serba ekstra hati-hati. Mulai dari  menjaga pola makan hingga pola hidup. Saya nggak mau aktivitas sehari-hari terganggu hanya karena masalah pencernaan. Rasanya nggak enak banget.

Terakhir saya mengalami pengalaman yang nggak enak berhubungan dengan perut itu tahun lalu. Bisa dibilang parah sih soalnya sempat membuat saya tidak bisa tidur selama 3 hari.  Gimana mau tidur nyenyak kalau kepala terasa sakit, muntah berkali-kali dan suhu tubuh yang terus meningkat. Cek darah pun hasil negatif dari tipus dan demam berdarah.

Singkat cerita, saya pergi ke dokter penyakit dalam.  Dari hasil pemeriksaan Dokter didapatkan bahwa saya mengalami masalah pencernaan akut. Terlalu seringnya muntah membuat cairan empedu ikut keluar. Hal itulah yang membuat kepala saya sakit berhari-hari.

Semenjak pengalaman itu. Saya mulai menjaga pola makan. Kalau dulu saya dikenal sebagai penggemar makanan pedas, perlahan saya mulai menguranginya. Walaupun belum sepenuhnya bisa berhenti mengonsumsi makanan pedas. Apalah arti hidupku tanpa rasa pedas cabe (lebay mode on).

Saat masalah pencernaan/maag menyerang, biasanya saya mengonsumsi obat maag yang ada di pasaran.  Tapi saya nggak suka dengan rasa kapur yang tertinggal di lidah. Buat saya itu agak sedikit menganggu. Jadinya setelah minum obat maag pasti minum air lebih banyak.

8 Hadiah yang Bisa Diberikan Kepada Pasangan Di Hari Spesial

8 Hadiah yang Bisa Diberikan Kepada Pasangan Di Hari Spesial



Enaknya kasih kado apa ya buat suami/istri yang lagi ultah ya?”

Beberapa kali saya mendapatkan pertanyaan seperti entah ditanyakan langsung atau melalui WAG. Beberapa orang yang terbiasa memberikan hadiah buat pasangannya mungkin tidak akan bingung lagi tapi beda urusan jika orang tersebut termasuk jarang memberikan hadiah ke pada pasangannya. Dijamin akan mumet dan ujung-ujungnya sih cuman ngasih ucapan selamat aja. 

Salah? Nggak sih.

Nah. Saking seringnya saya mendapatkan pertanyaan semacam ini. Saya kepikiran untuk mempostingnya di blog. Biar kalian di luar sana bisa membaca dan jadi cinta sama blog saya ini (modus banget ya).

(Review) Etude House 0.2 mm Therapy Air Mask Tea Tree

(Review) Etude House 0.2 mm Therapy Air Mask Tea Tree

etude house, therapy air mask, tea tree



Holla,

Sekian lama setelah tidak melakukan ulasan produk tentang kecantikan. Saya kini balik lagi dan siap mengulas produk baru. Produk yang mau saya ulas adalah sheet mask dari etude house.

Dalam postingan ini saya berkolaborasi dengan Mbak Tata yang kebetulan juga tengah mengulas produk sheet mask dari negeri yang terkenal dengan brand kecantikan. Yap, belakangan ini perawatan kulit Korea menjadi sangat digemari oleh semua orang, termasuk penggunaan Sheet Mask yang sudah menjadi bagian dari kehidupan wanita-wanita korea.

Postingan Mbak Tata soal Sheet Mask Celebon: Review 3 Varian Celebon Collagen Essense Mask

Saya sendiri lupa kapan kali pertama mencoba sheet mask. Yang paling diingat sih tahun lalu, saat saya mendapatkan kesempatan mengulas salah satu produk sheet mask dari sebuah web penyedia barang untuk diulas. Kebetulan saya juga sudah menulis ulasannya di blog ini juga.

Postingan soal Sheet Mask SK7: Nyobain SK& Aloe Refreshing Mask 
Step By Step Membeli Jam Tangan Wanita Secara Online

Step By Step Membeli Jam Tangan Wanita Secara Online



Saya termasuk penggemar setia jam. Selain bisa menjadi fashion item yang manis, jam tangan juga mempermudah saya mengecek waktu ketika sedang memiliki janji dengan seseorang. Selain itu, memakai barang ini juga menunjukkan kesan bahwa pemakainya menghargai waktu banget.

Wishlist jam tangan wanita yang ingin dibeli tahun 2018

Karena ingin selalu up-to-date, saya pasti mengincar item baru setiap tahun. Untuk 2018, saya menginginkan jam tangan unik dan nyentrik. Misalnya, yang berbahan kayu atau berpola batik.  

Model favorit saya adalah bentuk bulat kecil dengan jarum mini di tengahnya. Sementara itu, material talinya menggunakan bahan kulit asli atau sintetis. Bentuk jam wanita seperti ini menunjukkan kesan anggun.

Harga untuk jam tangan wanita sesuai model yang saya inginkan sangat beragam. Saya menemukan harga dengan kisaran 200 ribuan sampai 800 ribuan. Menurut saya, harga tersebut wajar untuk barang berkualitas. Biasanya, kisaran harga tersebut dipatok oleh produsen lokal yang mengeluarkan brand original.

Perbedaan antara jam tangan branded dan original

Memang seperti apa sih maksud produk original? Saya sendiri seringkali bingung membedakan produk branded dengan original. Padahal, informasi ini penting dalam memilih jam wanita.

Barang branded dapat berarti barang yang memiliki merek (brand). Produk ini tidak hanya dikeluarkan oleh merek internasional. Banyak juga barang branded yang berasal dari perusahaan lokal. Sementara itu, original artinya asli. Asli, entah itu produk dengan merek terkenal atau merek lokal hasil industri skala rumahan. Makna dari produk branded dan original tidak melulu produk terkenal. Jam tangan wanita karya pengrajin lokal berarti original atau asli.

Sementara itu, barang palsu berarti barang yang meniru merek yang sudah ada di pasaran. Model dan logonya sama persis, namun dibuat bukan oleh produsen asli pemilik merek.


Keunggulan jam tangan wanita handmade dibanding pabrikan

Setelah membedakan produk original dan palsu, saya tertarik untuk mengenali perbedaan produk handmade dan pabrikan. Produk handmade dibuat satu per satu dengan tangan, sementara pabrikan dibuat menggunakan mesin. Apa saja sih keunggulan produk handmade dibanding pabrikan? Yuk simak penjelasan saya di bawah!

    Kualitas lebih baik. Produk pabrikan dibuat secara massal. Hal ini menyebabkan produsen tidak terlalu memerhatikan kualitas barang secara seksama. Untuk menekan ongkos produksi, pabrik juga biasanya dibuat bukan dengan bahan terbaik. Sementara itu, barang handmade acapkali dikerjakan dengan hati-hati dan teliti. Pengrajin juga dapat bereksperimen dengan desain. Karena itu, hasilnya seringkali spesial, berbeda satu sama lain. Dalam pengerjaannya, pengrajin mengerjakan produk handmade satu per satu dengan teliti. Cara seperti ini tentu akan menghasilkan kualitas terbaik.
    Unik, khas, susah ditiru. Produk pabrikan dibuat secara massal dan didistribusikan ke seluruh cabang toko di Indonesia. Sementara itu, barang handmade hanya diproduksi dengan jumlah terbatas. Meski diproduksi dalam jumlah agak banyak, keunikan benda akan tetap ada. Hal ini karena produk handmade dibuat satu per satu dengan tangan.
    Lebih murah. Saat mendengar produk handmade, kita pasti berpikiran soal harganya yang mahal. Tapi, coba renungkan kembali. Kerajinan handmade biasanya lebih awet dan bisa dipakai selama bertahun-tahun. Uang yang dikeluarkan akan lebih sedikit dibandingkan kalau kita sering membeli barang baru.

Masih bingung nih, mau beli jam tangan kayu atau batik. Ada ide guys?

Nah seperti yang sudah dijelaskan, incaran saya berkisar antara jam batik atau kayu. Tapi, ada beberapa pertimbangan soal kelebihan dan kekurangan dari masing-masing item. Apa aja sih memang?

    Bahan Kayu. Bahan ini relatif lebih ringan dibandingkan bahan stainless. Barang ini kan selalu dipakai ke mana-mana. Bahan yang ringan bikin saya nyaman memakainya. Kalau dari tampilan sih, kesan nyentriknya kerasa banget.
    Model Batik. Model ini gak melulu berwarna coklat. Batik kan warnanya beragam. Ada yang merah, biru, kuning, hijau, dan lain-lain. Model talinya juga lebih beragam dari jam kayu.

Begitulah ciri kedua tipe model incaran saya. Kalau kalian, bakal pilih mana guys?

Toko online jam tangan dengan jaminan kualitas terbaik

Bingung mau cari produk ini? Saat berselancar di internet, saya menemukan salah satu situs menarik, Qlapa. Nah, situs ini ternyata menghubungkan pengrajin langsung dengan pembeli. Jadi, kita bisa beli barang handmade dan original dengan harga lebih ekonomis.

Kenapa lebih ekonomis? Karena kita gak perlu mengeluarkan ongkos perjalanan untuk membeli ke tempat pengrajin. Cukup pesan lewat internet. Praktis banget kan!

Pilihan barang yang ada di dalamnya banyak banget. Gak cuma aksesoris, kamu juga bisa menemukan perabot sampai pakaian di sana. Fitur kustomisasi juga tersedia. Kamu bisa mendesain pesananmu sendiri. Kamu juga gak perlu khawatir dengan kualitas barang. Qlapa menyeleksi barang-barang yang dijualnya. Gak perlu takut barangnya bakal beda dengan foto.

Salam,

Serat Budoyo: Kaum Muda Juga Bisa Bergaya Dengan Batik

Serat Budoyo: Kaum Muda Juga Bisa Bergaya Dengan Batik


serat budoyo, batik



Serat Budoyo: Kaum Muda Juga Bisa Bergaya Dengan Batik- Batik sekarang bukan lagi pakaian yang hanya dikenakan oleh kaum ‘tua’ saja  tapi tren batik yang ada mulai menyasar kaum muda. Bisa kita lihat di beberapa pusat perbelanjaan yang mulai menjual pakaian yang terbuat dari bahan batik di mana model-modelnya disesuaikan dengan gaya khas anak muda masa kini.  Ini menjadi tanda bahwa batik mulai digemari oleh kaum muda.

Salah satu orang yang memiliki ketertarikan dengan batik adalah Herma Prabayanti, perempuan asli Surabaya ini jatuh cinta dengan dunia batik. Kecintaannya pada dunia batik menghasilkan sebuah karya yang diberi nama Serat Budoyo.

Untuk mengenalkan kaum muda akan batik, bersama dua rekannya yang memiliki minat yang sama untuk mengangkat potensi Keindahan Indonesia yaitu Alkhair dan Kalyana, Serat Budoyo mengadakan pagelaran yang bertajuk Indonesian Heritage