Review Skin1004 Centella Ampoule Foam

skin1004 Centella Ampoule Foam review

Face Wash Dengan Kandungan Centella


Siapa sih yang nggak kenal sama brand skin1004 ini?

Salah satu brand skincare dari Korea yang kehadiran produk-produknya memberikan surga bagi pecinta kandungan bahan Centella Asiatica. Pasalnya, produk skin1004 ini banyak menggunakan kandungan Centella Asiatica pada produk-produknya.

Kali ini, saya mau membahas salah satu produk mereka yaitu Centella Ampoule Foam. Dari judulnya, kalian pasti sudah bisa menebak kandungan utama yang terdapat dalam produk sabun wajah ini.

Centella Asiatica merupakan salah satu tanaman herba yang mudah ditemukan dikawasan Asia. Di Indonesia sendiri, Centella Asiatica dikenal sebagai nama pegagan. Biasanya dikonsumsi sebagai lalapan oleh penduduk di Jawa Barat.

Centella Asiatica memiliki banyak manfaat untuk kulit, seperti: menenangkan kulit yang iritasi, mengurangi inflamasi, menghidrasi kulit dan membantu penyembuhan kulit. Alasan inilah yang membuat Cica ini banyak dijadikan bahan baku perawatan kulit.

Kemasan Skin1004 Centella Ampoule Foam


Produk ini hadir dalam bentuk tube 125 ml dengan bahan plastik berwarna coklat muda. Tutup botolnya jenis yang mudah dibuka tutup. Meski ukurannya tidak travel friendly, tapi produk sabun muka ini nyaman untuk dibawa kemana-mana.

Skin1004 Centella Ampoule Foam, Sabun Wajah Dengan Tekstur Busa Lembut


skin1004 centella ampoule foam tekstur


Biasanya sabun wajah memiliki tekstur cair, gel atau bahkan cream. Istimewanya skin1004 Centella Ampoule Foam ini memiliki tekstur berupa busa lembut yang dipadatkan berwarna coklat muda.

Ini bukan kali pertama saya menggnakan produk sabun pembersih wajah seperti ini, sebelumnya saya pernah mencoba produk serupa miliknya Mary May.

Cukup diaplikasikan sedikit di tangan, lalu kasih sedikit air dan siap untuk diusapkan ke wajah perlahan. Busanya lembut dan nyaman. Tidak tercium aroma apapun ketika menggunakannya.

Baca juga:

Kandungan Bahan Dalam Skin1004 Centella Ampoule Foam


Centella Asiatica Extract(33%), Sodium Cocoyl Isethionate, Glycerin, Water, Sodium Methyl Cocoyl Taurate, Coco-Betaine, Potassium Cocoyl Glycinate, 1,2-Hexanediol, Sodium Chloride, Potassium Cocoate, Potassium Benzoate, Polyquaternium-67, Citric Acid, Dextrin, Sodium Bicarbonate, Theobroma Cacao (Cocoa) Extract, Disodium EDTA, Sodium Acetate, Butylene Glycol, Coptis Chinensis Root Extract, Sodium Hyaluronate, Eclipta Prostrata Extract, Coccinia Indica Fruit Extract

Mengandung 33% Centella Asia yang memiliki banyak manfaat untuk kulit diantaranya, menenangkan kulit dan menggantikan level hidrasi kulit yang hilang saat membersihkan wajah.

Terdapat juga kandungan Sodium Cocoyl Isethionate, merupakan surfaktan yang ringan, sering digunakan untuk produk sabun bayi.

Serta kehadiran Glycerin, yang memiliki manfaat menjaga kekenyalan kulit.

Review Skin1004 Centella Ampoule Foam


kemasan skin1004 Centella ampoule Foam




Saya menggunakan produk ini sudah lebih dari 3 bulan dan bisa dibilang ini jenis cleanser yang nggak neko-neko. Teksturnya yang berbentuk busa padat tidak perlu digunakan dalam jumlah banyak, cukup ambil sedikit bisa diratakan ke seluruh wajah.

Centella Ampoule Foam ini tidak menyebabkan kulit terasa kesat setelah dibilas dan tidak juga licin. Terasa bersih di kulit, tapi tidak meninggalkan rasa kering. Kulit tetap terhidrasi dengan baik.

Cocok digunakan untuk semua jenis kulit, terutama kamu yang mungkin mengalami permasalahan kulit sensitif. Selain, kandungannya yang gentle dan tentu saja tidak terdapat kandungan parfum di dalamnya.

Kesimpulan



Sabun wajah merupakan step pertama dalam perawatan kulit, meski efektiftasnya hanya sedikit, tapi tetap saja kita harus memperhatikan kandungan di dalamnya. Jangan sampai membuat kulit terasa kering karena nantinya akan memicu permasalahan kulit lainnya.

Skin1004 Centella Ampoule Foam ini bisa jadi rekomendasi buat kamu yang pengin merasakan sabun wajah dengan tekstur busa padat yang lembut. Dari segi harga memang agak cukup mahal, tapi penggunaannya bisa lebih dari 3 bulan, Cukup hemat, bukan?

0 COMENTÁRIOS

Post a Comment