Seseruan Bareng Pertamina Di Acara GIIAS 2016

Seseruan Bareng Pertamina Di Acara GIIAS 2016

Pertamina GIIAS 2016
Pertamina GIIAS 2016

Seseruan Bareng Pertamina Di Acara GIIAS 2016- ini kali pertama saya datang ke acara Pameran Mobil. Seneng? Tentu banget. Jadi, pas ada seorang teman yang menawari untuk bergabung dalam acara ini saya menyambutnya dengan antusias. Selain ingin bertemu dengan kawan-kawan blogger saya pun ingin melihat langsung seperti apa pameran mobil terbesar di Asia yang akan diadakan mulai tanggal 28 September-02 Oktober 2016, di Grand City Surabaya.


Yes. Ada kejadian menarik. Sebetulnya saya agak awam dengan lokasi acara. Maklum saya sudah jarang banget menyambangi Mall, kecuali ada kepentingan. Nah, apalagi pamerannya diadakan di salah satu mall terbesar dan saya baru sekitar 3-4 kali ke sana. Sehabis dari parkiran sempat kebingungan ini harus kemana dan di mana acara berlangsung. Saya pun sempat dua kali bertanya sama petugas keamanan. Akhirnya bertemu juga dengan kawan-kawan blogger.

Sebelum masuk, saya melakukan registrasi dulu di booth milik Pertamina. Nggak sempat ambil foto-foto soalnya udah keburu diculik sama salah satu teman blogger untuk ikutan nyanyi. Akk, saya awalnya ogah banget diajak. Tapi, setelah dikasih tahu bahwa jika dapat nilai tertinggi akan diberi voucher BBK. Saya pun luluh. *maruk
Yello Gathering 2016: Get Wired

Yello Gathering 2016: Get Wired

Yello Gathering
Get Wired

Yello Gathering 2016: Get Wired- Satu hal yang menyenangkan saat menjadi seorang Blogger adalah kita bisa menghadiri acara-acara yang bergensi. Ini kali kedua saya mengikuti acara yang diadakan di hotel.


Acara yang saya datangi kali ini adalah Gathering bersama Manajemen Hotel Yello Surabaya. Hotel Yello ini masih berada di bawah Manajemen Tauzia Hotel. Melalui merek hotelnya yang ekonomis mereka berusaha merangkul anak muda serta pecinta seni jalanan Surabaya dan beberapa kota sekitarnya untuk bergabung dalam Yello Gathering pada tanggal 13 Agustus 2016.
Usaha Mendukung Kreativitas Anak Bangsa, Faber Castell hadirkan Pameran Seni

Usaha Mendukung Kreativitas Anak Bangsa, Faber Castell hadirkan Pameran Seni

Pameran seni faber castell
"Kreativitas Tanpa Batas"
Holla,

Senangnya. Akhirnya saya bisa ikut kegiatan para blogger lagi. Biasanya saya sering bolos soalnya tahu sendirilah. Ngeblog itu cara saya bersenang-senang. Kerja tetap utama.

Pas ada yang ngajak ke Siaran Persnya Faber Castell tanggal 30 Mei 2016 di Atrium Mall Grand City rasanya luar biasa banget. Jarang-jarang bisa ikutan acara keren macam begini.
Green Launching Pop Hotel Diponegoro

Green Launching Pop Hotel Diponegoro

Press Conference

Dulu nggak pernah kebayang buat saya kalau yang namanya blogger itu keren. Dalam pandangan saya ngeblog itu ya cuman nulis di blog. Tapi saya keliru. Ada banyak pengalaman baru yang bisa kita dapatkan dari ngeblog. Salah satunya menghadiri pembukaan salah satu hotel ternama. 18 Januari 2016, saya dan bersama-sama rekan blogger diundang ke acara Green Opening Pop Hotel Diponegoro.