Permainan masa kecil yang ingin saya mainkan kembali.

Masa kecil saya tidak cukup istimewa. Kondisi kesehatan membuat saya lebih banyak menghabiskan waktu di rumah ketimbang bersama teman-teman. Namun, bukan berarti kedua orang tua saya  melarang untuk bermain asalkan ketika sudah lelah saya harus berhenti.


Saya tahu bagaimana rasanya main benteng-bentengan, engkle, gobak sodor, anjing dan kucing, petak umpet, mencari capung di lapangan terbuka, bermain layangan, main bekel, dakon, dll.


Hihi. Ternyata banyak juga permainan yang sudah pernah dimainkan ketika anak-anak. Dan rasanya di usia begini saya kembali merindukan masa-masa itu. Bagi saya itulah masa anak-anak sebenarnya.


Anak-anak sekarang lebih disibukkan dengan permainan virtual ketimbang aktivitas fisik yang menguras banyak energi. Banyak orang tua yang lupa bahwa permainan yang melibatkan koordinasi semua gerakan tubuh lebih membentuk kepercayaan diri anak-anak ketimbang hanya duduk dengan tatapan kosong pada komputer tablet.


Dan, permainan yang sangat ingin saya mainkan adalah bongkar pasang alias paper doll.


Permainan sederhana dari tokoh-tokoh barbie yang terbuat dari kertas. Namun, bisa meningkat kemampuan berimajinasi dan kemampuan berbahasa. Karena saat memainkan ini kita dirangsang untuk membuat sebuah jalan cerita bagi tokoh yang kita mainkan.


Saat saya seusia sekolah dasar, separuh dari uang jajan selalu saya belikan bongkar pasang. Bahkan sampai rela berdesak-desakan dengan beberapa teman demi mendapatkan boneka yang terbaik. Rasanya puas saat bisa menemukan bongkar pasang yang besar dengan bermacam-macam pakaian yang menarik.


Jadi, kalau ditanya dari mana kemampuan berkhayal saya datang? jawabannya dari permainan ini.




Kalau kamu suka main apa?

5 comments

  1. saya suka main yg banyak gerak, mbak. gobag sodor, misalnya.
    lengkapnya di tulisan ini :

    http://jampang.wordpress.com/2007/01/09/permainan-dulu-murah-dan-meriah/

    ReplyDelete
  2. Luphyta4:17 PM

    Saya pernah main gobak sodor. Seru

    ReplyDelete
  3. iya seru. sekalian olahraga :D

    ReplyDelete
  4. suka main nya keluyuran ke sawah... he he he... :D

    ReplyDelete
  5. Luphyta4:18 PM

    seumur-umur saya baru sekali main di sawah. itu pun sudah sebesar ini :D

    ReplyDelete


EmoticonEmoticon